Film India
Logo
Film Vijay Deverakonda dan Mrunal Thakur Rilis pada Momen ini

Kembalinya Vijay Deverakonda, bintang Telugu bersama sutradara Parasuram setelah kesuksesan film “Geetha Govindam” (2018) telah

Film Vijay Deverakonda dan Mrunal Thakur Rilis pada Momen ini

Kembalinya Vijay Deverakonda, bintang Telugu bersama sutradara Parasuram setelah kesuksesan film “Geetha Govindam” (2018) telah memicu antusiasme penggemar. Proyek terbaru mereka, yang saat ini terkenal sebagai VD 13, telah resmi tersiar. Aktris Mrunal Thakur pula akan memainkan peran utama wanitanya.

Simak Info Lengkapnya!

Peluncuran resmi film ini telah berlangsung pada tanggal 14 Juni. Kini laporan terbaru mengungkapkan judul dan tanggal rilisnya.

Menurut sumber dari Mirchi9, film drama keluarga romantis ini berjudul “Family Star”. Meskipun ada pertimbangan untuk menggunakan judul alternatif “Kutumba Rao”, kemungkinan besar judul tersebut masih mengambang.

Berdasarkan laporan itu, “Family Star” mendapat target untuk rilis pada perayaan Sankranthi tahun 2024. Harapannya dapat menarik perhatian penonton keluarga. Jika bukan pada perayaan Sankranthi, ada kemungkinan film ini akan rilis menjelang perayaan Maha Shivratri.

Tim Belakang Layar

Film ini berada di bawah payung produksi Dil Raju. Proyek ini juga melibatkan tim veteran dengan reputasi yang solid. KU Mohanan bertugas sebagai sinematografer untuk menghadirkan visual yang mengagumkan. Gopisunder akan mengkomposisi soundtrack film ini, sementara AS Prakash akan mengambil peran sebagai art-director yang bertanggung jawab atas desain produksi.

Lalu, ada juga Marthand K Venkatesh akan mengedit film ini dengan cermat, sedangkan Vasu Varma akan menjadi produser kreatif.

Sementara itu, kita akan segera melihat Vijay Deverakonda dalam film “Kushi” yang menurut jadwal akan rilis pada bulan September tahun ini. Dia juga sedang menjalani proses produksi untuk film “VD 12” yang mulai berlangsung sejak 16 Juni kemarin.

Bagikan :
Picture of Sherly Lorenza

Sherly Lorenza

"It's nice to be important, but it's more important to be nice" - Aishwarya Rai Bachchan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Sebelumnya
Selanjutnya
Pos Terkait
KKHrR8Ba1b82b7U4daLGptB4AcTC5b6z
4 Rekomendasi Film India Dibintangi Mrunal Thakur di Netflix, Ada Hi Nanna
Mrunal-Thakur
Mrunal senang melihat 'kisah cinta klasik' kembali di layar lebar
Family-Star
Dil Raju kecewa dengan budget film 'Family Star' VD?
Inilah Saat Mrunal Thakur Akan Bergabung dengan Vijay Deverakonda Untuk Jadwal Terakhir Family Star Di Chennai!
Inilah Saat Mrunal Thakur Akan Bergabung dengan Vijay Deverakonda Untuk Jadwal Terakhir Family Star Di Chennai!
Popular
tbmaujreview11-1707427166
Ulasan Teri Baaton Mein Aisa Uljha Jiya: Shahid Kapoor-Kriti Sanon Starrer 'Mustahil Untuk Ditonton'
Mission Impossible mirip Pathaan
Heboh! Mission Impossible 7 Tiru Film Shah Rukh Khan 'Pathaan'
AA22
Allu Arjun dan Trivikram Kabarnya akan Kembali Berkolaborasi
Ranveer-SIngh-1
Ranveer Singh terlihat di Hyderabad, sedang memasak apa?
Ulasan Film: Khuda Haafiz Chapter 2 Agni Pariksha
Ulasan Film: Khuda Haafiz Chapter 2 Agni Pariksha
Follow Us
Kategori
Terbaru

Maaf, konten ini hanya bisa dibaca saja

Bagikan melalui tombol yang tersedia!