Film India
Logo
Keponakan Ajay Devgn dan Anak Raveeena Tandon Siap Debut

Rasha Thadani, putri Raveena Tandon, siap untuk membuat debutnya di Bollywood. Bersamaan itu keponakan Ajay

Keponakan Ajay Devgn dan Anak Raveeena Tandon Siap Debut

Rasha Thadani, putri Raveena Tandon, siap untuk membuat debutnya di Bollywood. Bersamaan itu keponakan Ajay Devgn, Aaman Devgn juga akan debut.

Sutradara Abhishek Kapoor lah yang akan memperkenalkan mereka. Sebelumnya, Abhishek telah meluncurkan Sara Ali Khan di film Kedarnath. Bahkan, Abhishek Kapoor terlihat bersama Rasha dan Aaman saat makan siang di sebuah restoran.

Kabarnya, baik Rasha maupun Aaman sudah menjalani pelatihan untuk mempersiapkan film mereka. Kedua anak muda ini tampak sangat bersemangat untuk memulai perjalanan akting mereka dan bersinar di layar perak.

Mereka akan main film apa?

Menurut kabar, filmnya akan berpusat seputar petualangan aksi yang menarik. Pembuat film yakin bahwa Rasha akan menunjukkan kemampuan aktingnya dalam film ini. Ajay Devgn juga akan memainkan peran penting dalam proyek ini mendukung keponakannya. Film ini pula akan menampilkan adegan aksi yang belum pernah terlihat sebelumnya. Produksinya akan dilakukan oleh Ronnie Screwala dan Pragya Kapoor.

Tentang Rasha dan Aaman

Rasha adalah anak sulung dari Raveena Tandon dan Anil Thadani, seorang distributor film di AAA Films. Dia baru-baru ini menyelesaikan sekolahnya. Sementara itu, Aaman Devgn seperti yang telah disebutkan sebelumnya adalah keponakan dari Ajay Devgn.

Semoga kita dapat melihat penampilan keduanya dalam kurun waktu yang cepat. Pastinya sudah tidak sabar menantikan wajah-wajah baru dan bakat-bakat baru lahir di Bollywood, bukan?

Bagikan :
Picture of Sherly Lorenza

Sherly Lorenza

"It's nice to be important, but it's more important to be nice" - Aishwarya Rai Bachchan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Sebelumnya
Selanjutnya
Pos Terkait
Angkat Kisah Nyata, Ini Sinopsis Film Sky Force yang Dibintangi Akshay Kumar dan Veer Pahariya
maxresdefault
Jewel Thief - The Heist Begins | Saif Ali Khan, Jaideep Ahlawat | Official Teaser | Netflix
Sinopsis The Storyteller, Film Terbaru Paresh Rawal di Disney Plus Hotstar
maxresdefault
Rana Naidu Season 2 | Rana Daggubati, Venkatesh Daggubati, Arjun Rampal | Teaser | Netflix India
Popular
Padahal-komedian-termahal-di-Bollywood-rumah-Johnny-Lever-ini-sederhana-banget-intip-8-potretnya-930x500
Johnny Lever komedian termahal di Bollywood tapi pilih hidup di rumah sederhana, intip 8 potret huniannya
zqLWsOw9RaVjtI1ke8rQocv3ODJ
Review Film India 'Maidaan': Kisah Inspiratif Arsitek Sepak Bola India
Ulasan Film Dream Girl 2
Ulasan Film Dream Girl 2 Tayang Di Netflix
Review Film Kuch Khattaa Ho Jaay: kisah yang tidak masuk akal.
Review Film Kuch Khattaa Ho Jaay: kisah yang tidak masuk akal.
1-25
10 Potret rumah Ruchika Kapoor sebelum menikah, ruang keluarga yang nyatu dengan tempat makan bikin salfok
Follow Us
Kategori
Terbaru

Maaf, konten ini hanya bisa dibaca saja

Bagikan melalui tombol yang tersedia!