Para penggemar film India pasti telah menonton film Bahubali 1 dan Bahubali 2. Ya, kan? Jika kalian menyukai filmnya, bahkan menyukai pemeran utamanya –Prabhas, ini nih film terbaru dari aktor gagah pemeran Baahubali.
Radhe Shyam adalah sebuah film drama percintaan yang memadukan fiksi, mitos, dan ilmu pengetahuan dalam satu layar. Ditulis dan disutradarai oleh Radha Krishna Kumar, Radhe Shyam menampilkan aktor utama Prabhas dan Pooja Hegde.
Film ini di rilis pada tanggal 10 Maret 2022 dalam bahasa Telugu dan Hindi. Diproduksi oleh UV Creations, Gopi Krishna Movies dan T-Series. Pengambilan gambarnya dilakukan sejak 6 Oktober 2018 dengan lokasi di Hyderabad, Italia dan Georgia. Awalnya film ini direncanakan untuk rilis pada 30 Juli 2021, namun film tersebut tertunda karena pandemi Covid-19.
Tepat 3 minggu setelah rilis di bioskop, akhirnya Radhe Shyam rilis di jalur streaming. Radhe Shyam bisa disaksikan di jaringan Amazon Prime Video mulai tanggal 1 April 2022.
Sinopsis Film Radhe Shyam
Vikram Aditya (Prabhas), seorang peramal yang sangat terkenal. Ramalannya selalu jitu, tidak pernah meleset. Karena ramalannya itu, Vikram Aditya dijuluki sebagai ‘Einstein’.
Ketika Aditya membaca telapak tangan seseorang, maka orang itu harus menerima apapun kenyataan masa depan yang terbaca. Keahlian Vikram Aditya ini banyak digunakan oleh orang-orang terkenal di masa itu, tahun 1970-an. Di adegan awal, ada sosok Perdana Mentri India, Indira Gandhi di ramal oleh Aditya.
Sama seperti semua orang, Aditya harus bisa menerima kenyataan prediksi hidupnya. Menurut penerawangannya, usianya tidak akan lama. Karena itu, tak ada jodoh dan cinta dalam hidupnya. Setidaknya itu yang terbaca dari telapak tangannya sendiri.
Sampai suatu hari, Aditya bertemu dengan Prana (Pooja Hegde). Seorang dokter cantik yang membuat dia terpikat. Pertemuan singkatnya dengan Prana membuat hidup Aditya penuh rasa bahagia dan cinta. Namun tak mudah baginya untuk bisa mendekati Prana.
Aditya yang meyakini ramalannya 100%, sedangkan Prana hanya percaya pada bukti-bukti ilmiah. Dengan latar belakang yang sangat bertolak belakang –peramal dan dokter, keduanya dipertemukan dengan cara yang unik.
Prana minta diramal oleh Aditya.
Menurut Aditya, Prana akan menjadi dokter yang hebat. Di usianya yang ke-40, Prana akan mendapat penghargaan dokter terbaik. Prana tersenyum mendengar hal itu.
Satu hal yang tak diketahui Aditya, Prana mengidap tumor ganas yang diprediksi oleh dokter usianya tak lebih dari 2 bulan.
Apakah ramalan Aditya benar? Akankah cinta mereka bisa bersatu? Jika anda ingin menontonnya, bisa cari tombol nonton di halaman ini.
Saksikan Radhe Shyam, tayang di Amazon Prime Video mulai 1 April 2022.