Film berbahasa Hindi sangat jarang unggul dalam genre satir atau sindiran. Salah satu satir yang masih dianggap unggul sebagai satir yang terbaik dalam 20 tahun ini adalah PK. Film terbaru berjudul ‘Kathal: A Jackfruit Mystery’ tayang di Netflix adalah upaya yang bagus untuk menjadikan satir sebagai genre yang akan menambah wawasan dan wacana penonton tanpa harus merasa digurui.
Disutradarai oleh Yashowardhan Mishra, film ini dibintangi oleh Sanya Malhotra, Rajpal Yadav, Vijay Raz, dan Anant Joshi sebagai pemeran utama. Berkisah tentang dua nangka eksotis dan langka yang dicuri dari kebun seorang anggota DPR, cerita ini menjelma sebagai sebuah komedi satir yang patut kita renungkan.
Sinopsis Kathal: A Jackfruit Mystery
Film ini berlatar di kota kecil Moba, sebuah kota fiktif di India Utara. Seorang sub-inspektur Mahima (Sanya Malhotra) baru saja berhasil menangkap seorang penjahat yang telah dituduh melakukan berbagai kejahatan. Dengan kesuksesan ini, ia menjadi satu-satunya polisi wanita yang berprestasi di Moba.
Mahima seorang wanita pekerja keras, rendah hati, dari kasta menengah. Ia sangat menikmati kehidupannya. Semua orang suka padanya. Termasuk Saurabh (Anant Joshi), anak buah Mahima yang berasal dari kasta lebih tinggi. Mahima dan Saurabh saling jatuh cinta.
Suatu hari, seorang anggota DPR (MLA) di kota Moba memanggil Mahima dan atasannya untuk menyelidiki masalah hilangnya dua buah nangka Paman Hong yang sangat langka. Nangka itu dicuri dari kebunnya. Anggota DPR ini diperankan oleh Vijay Raz, pemeran germo yang jadi musuh Alia Bhatt dalam film Gangubai Kathiawadi (2022).

Anggota DPR ini memerintahkan seluruh jajaran kepolisian untuk segera menyelidiki dan menangkap siapa pencuri buah nangka kesayangannya. Mahima diberi tugas untuk memimpin penyelidikan ini. Apapun caranya, anggota DPR itu ingin kasus ini segera diselesaikan.
Maka dimulailah penyelidikan yang dilakukan oleh Mahima. Sementara itu, di Moba sedang terjadi kasus penculikan anak gadis warganya.
Apa yang terjadi selanjutnya? Siapa pelakunya? Apa motifnya?
Saksikan Kathal: A Jackfruit Mystery dalam 1 jam 55 menit durasinya di Netflix.