Film India
Logo
Video Penampakan Shah Rukh Khan Tengah Bermain Sepak Bola dengan AbRam di Teras Mannat

Mumbai – Superstar Bollywood Shah Rukh Khan baru saja menikmati kesuksesannya di tahun 2023 dengan

Video Penampakan Shah Rukh Khan Tengah Bermain Sepak Bola dengan AbRam di Teras Mannat



Mumbai – Superstar Bollywood Shah Rukh Khan baru saja menikmati kesuksesannya di tahun 2023 dengan tiga film yang menembus rekor box office, ‘Pathaan’, ‘Jawan’ dan ‘Dunki’.

Dari hitungan terakhirnya diketahui, ketiga film yang sukses menjadi tinggak sejarah sinema India itu diketahui, telah mengumpulkan lebih dari Rs 1.600 crore (setara Rp3,296 triliun), di Box Office India.

Kini Shah Rukh Khan tengah menikmati waktu senggang dengan mendedikasikannya kepada keluarga, termasuk saat menghabiskan waktu bersama anak-anaknya.

Kegiatan luar rumah Shah Rukh Khan lainnya adalah mengunjungi lokasi syuting dari film debut putrinya, ‘The Archies’ untuk mendukungnya.

Shah Rukh Khan juga menjadi bintang  dalam video peluncuran dari merek pakaian putranya, Aryan Khan.

Baru-baru ini, Shah Rukh Khan terlihat sedang bermain sepak bola dengan anak bungsunya, AbRam.

Dalam sebuah video yang dibagikan di media sosial, SRK terlihat mengenakan kaos putih dan celana pendek hitam, mengenakan ikat rambut untuk rambut panjangnya.

SRK tampak bekerja sama dengan para stafnya dan terlihat bermain dengan AbRam di teras bungalownya, Mannat.

Pada satu titik ia bahkan bersorak untuk putra bungsunya ketika AbRam mencoba untuk menekel dan merebut bola namun gagal. Sepertinya duo ayah dan anak ini berada di tim yang berlawanan.



Di dunia kerja, Shah Rukh Khan seharusnya bekerja sama dengan putrinya, Suhana, untuk sebuah film yang akan disutradarai oleh Sujoy Ghosh, yang mestinya menjadi debut layar lebar putrinya.

Tetapi menurut laporan, film ini sekarang telah ditunda dan keluarga tersebut telah mulai mencari naskah baru untuk Suhana Khan.


————————–

Artikel berjudul ‘Video Penampakan Shah Rukh Khan Tengah Bermain Sepak Bola dengan AbRam di Teras Mannat’ telah tayang di “https://www.antvklik.com/bollywood/607232-video-penampakan-shah-rukh-khan-tengah-bermain-sepak-bola-dengan-abram-di-teras-mannat?page=all”

Bagikan :
Picture of Admin

Admin

Bionya belum selesai ditulis, nanti balik lagi yah!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Sebelumnya
Selanjutnya
Pos Terkait
EXCLUSIVE-Ratan-Jain-CONFIRMS-Kis-Kisko-Pyaar-Karoon-2-also-says-The-day-we-get-right-subject-and-director-well-make-Baazigar-2.-And-of-course-it-will-be-made-ONLY-with-Shah-Rukh-Khan
Baazigar 2 Akan Segera Dibuat!
DeepVeer_To_Shift_SRK_Neigbourhood
Ini Dia Tetangga Baru Shah Rukh Khan
image-e9b7e18b486c4ad13c30a689a305d766_600x400
5 Film Action Shah Rukh Khan tentang Gangster
sinopsis-swades-304958785
Sinopsis Swades Lengkap Jam Tayang, Tekad Shah Rukh Khan Benahi Kampung Halaman
Popular
lsd2-movie-review-amazingly-pretentious-narrative-makes-you-wonder-is-this-a-film-1
Review Film: Love Sex Aur Dhokha 2
sara-ali-khan
6 Fakta Unik Sara Ali Khan yang Perlu Diketahui
ulasan pathaan
Ulasan Film: PATHAAN, penghibur penuh aksi dari Shah Rukh Khan
98147051-1024x925
6 Pria yang dikencani Anushka Sharma sebelum menikah dengan Virat Kohli
trisha-2-6
Sejumlah Fakta Tentang Trisha Krishnan yang Harus Kamu Ketahui
Follow Us
Kategori
Terbaru

Maaf, konten ini hanya bisa dibaca saja

Bagikan melalui tombol yang tersedia!